
APLIKASI BIM_KOMP. GRAFIS STRUKTUR BANGUNAN 2
Gambar teknik yang umum disajikan dalam gambar 2D terkadang sulit
dibayangkan baik oleh orang awam maupun tenaga ahli. Oleh karena itu,
dibutuhkan metode gambar yang mendeskripsikan konstruksi teknik sipil
dengan lebih jelas dan mendekati kondisi riil. Building Information
Modelling (BIM) merupakan representasi digital dari karakteristik fisik
dan karakter fungsional dari suatu Bangunan. Karena itu, di dalamnya
terkandung semua informasi mengenai elemen-elemen Bangunan. BIM sangat
berguna untuk integrasi antara berbagai pemangku kepentingan seperti
arsitek, sipil, mekanikal, manajemen konstruksi, dan lainnya. Pada mata
kuliah ini BIM dikenalkan dengan menggunakan perangkat lunak REVIT,
NAVIS, DYNAMO, INSIGHT. Matakuliah aplikasi BIM merupakan topik
pembahasan dasar sebagai pengantar konstruksi teknik sipil. Pengenalan
konsep BIM dikenalkan dalam aplikasi konstruksi bangunan (geoteknik,
struktur, transportasi, hidroteknik, dan manajemen konsruksi) serta
sistem mekanikal, elektrikal, dan pemipaan. Pemodelan BIM dikenalkan
melalui dengan cara case-based method untuk bidang arsitektur, struktur,
dan MEP. Mahasiswa akan memulai proses pemodelan dari pengambilan data
melalui pengamatan lingkungan sekitar, pengolahan data, dan penyajian
data dalam bentuk pemodelan BIM secara mandiri dan/atau kolaborasi
dengan pihak lain bantuan perangkat lunak pendukung BIM dalam
project-based method.

TEKNOLOGI BAHAN
Mata kuliah ini mengenalkan hal – hal yang penting dalam mengenal
berbagai jenis bahan bangunan, khususnya di bidang Teknik Sipil. Bahan
kajian yang diberikan meliputi penjelasan tentang bahan – bahan
bangunan sesuai kebutuhan pembangunan bangunan sipil, dan pengetahuan
tentang berbagai hal yang berkaitan dengan teknik – teknik pelaksanan
dan aplikasinya.